Utak Atik Windows 7 Part 1

pict source : ipgp.net

beberapa tips yang sudah saya buktikan kemanjurannya : 

Mempersingkat waktu booting
W 7 hanya menggunakan 1 core saat booting, dan dengan mengatur penggunaan core menjadi 2 atau lebih, akan meningkatkan kecepatan booting di PC atau laptop. Caranya :

• Klik "run"
• Ketik "msconfig"
• Klik di tab "boot"
• Klik di tab "advanced options"
• Cek opsi "number processor"
• Bisa pilih 2, 4,8 dst, disesuaikan dengan jumlah processor yang anda gunakan
• Klik "apply"
• Klik "ok"
• Reboot

Mempersingkat waktu shutdown
Shutdown Windows 7 lebih cepat dari Vista ataupun XP, namun Anda masih bisa meningkatkan kecepatnnya dengan melakukan sedikit perubahan pada registry yang mengurangi waktu tunggu Windows untuk mematikan berbagai proses yang ada:
· Klik run 
· Ketik regedit, tekan enter.
· Buka HKEY-LOCAL_MACHINESYSTEM/CurrentControlSet/Control
· Klik kanan pada WaitToKillServiceTimeOut dan rubah nilainya menjadi lebih kecil.
· Defaultnya adalah 12000 (12 detik) namun Anda bisa memperkecil angka ini.
· Klik OK 
· Reset PC Anda

Menonaktifkan Windows Welcome Screen
Windows Welcome Screen yg berada dalam keadaan nonaktif membuat proses startup menjadi lebih singkat dan performa Windows pun menjadi lebih baik.
· Klik tombol “Start” 
· ketik “msconfig” 
· Tekan “Enter” 
· Bukalah tab “Boot” pada kotak dialog System Configuration. 
· Aktifkan opsi “No GUI Boot” 
· Klik“OK”.

Menghilangkan kerja prefetch windows
Prefetch windows berisikan log history kerja windows. Akan menjadikan kerja windows menjadi lebih lambat  jikalau tidak secara rutin di bersihkan. Opsi lain, disable saja windows prefetchnya, sehingga jika windows kerja tidak perlu menyimpan history setelahnya. Cara disable windows prefetch :
· Klik run, masukkan "regedit", enter
· cari [HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\ CurrentControlSet\Control\ Session Manager\ Memory Management\ PrefetchParameters\ EnablePrefetcher]
· ubah nilainya menjadi 0 (disable)
· Reboot

Menghilangkan recent document
Dipercaya, dengan recent document yang berjalan, berarti windows masih menyimpan ingatan terhadap apa yang terakhir kita buka. Coba kalo recent document nya ga perlu diinget, pasti jadi lebih siap tempur, lebih ngebut. Caranya :
· Klik run, masukkan "gpedit.msc", tekan enter
· Klik Administrative Templates di bawah User Configuration
· klik Start Menu and taksbar
· klik Do not keep history of recenly opened documents
· Pilih enable

Membuang Gadget Boros Memori
Setiap gadget terpasang, tepatnya di sidebar, butuh memori. Semakin banyak gadget yg dipasang, semakin besar memori yang dipakai. Wal hasil kerja komputer menurun.
Untuk menonaktifkan gadget pada Windows 7,
· klik “Start 
· Klik Control Panel”
· Klik “Programs”
· klik “Turn Windows features on or off”
· Hilangkan centang pada “Windows Gadget Platform”
· Klik “OK”.